SMKN 1 Pangkalankerinci, Kabupaten Pelalawan mengelar Job Fair perdana di halaman sekolah, Rabu (18/10/2023). Kegiatan job fair tersebut di ikuti oleh 7 perusahan swasta yang siap menerima lamaran dari para pencari pekerjaan Ketujuh perusahaan itu adalah PT Riau Pulp and Paper (RAPP), Hotel Unigraha Pangkalan Kerinci, Bengkel umum PT Pratama Motor Pangkalan Kerinci, PT Hoho Pangkalan Kerinci, Alfamart Pangkalan Kerinci dan PT Putra Marwa Perkasa.
Pantauan Riau Pos di lokasi, nampak banyak warga masyarakat yang merespon baik kegiatan job fair kali ini. Dimana job fair ini diselenggarkan selama satu hari, yakni pada Rabu (18/10) mulai pukul 08.00 Wib hingga pukul 18.00 Wib. Demikian hal ini disampaikan Kepala SMKN 1 Pangkalankerinci, Sri Astuti Andayani MPd kepada Riau Pos Rabu (18/10) diruang kerjanya. Dikatakannya bahwa, kegiatan job fair kali ini menjadi pertama dilakukan SMKN 1 Pangkalankerinci sebagai SMK Pusat Keunggulan (PK) Skema lanjutan tahun 2023. “Ya, kami mendapatkan bantuan SMK Pusat Keunggulan (PK) Skema Lanjutan Tahun 2023, dari program pemerintah yang salah satu diantaranya program job fair,” terang Sri Astuti. Diungkapkannya bahwa, dalam job fair ini diikuti oleh 7 perusahan yang siap menampung para alumni SMKN 1 Pangkalankerinci untuk mencari pekerjaan.
“Job fair diperuntukan bagi alumni SMKN 1 Pangkalankerinci. Dan alhamdulillah, setidaknya dalam pelaksanaan job fair perdana ini, ada sebanyak 250 alumni SMKN 1 Pangkalankerinci,” paparnya. Untuk itu, sambung mantan Bendahara SMKN 1 Pangkalankerinci ini, kedepannya, pihaknya akan mengelar acara seperti ini secara rutin. “Harapannya job fair ini bisa berkelanjutan, dalam rangka mengakomodir anak alumni supaya bisa bekerja sesusai dengan kompetensinya. Itu sebagai ajang perdana untuk kegiatan awal mungkin berhasil, nanti kedepannya akan dilakukan secara rutin. Harapannya semoga bisa bermanfaat untuk kita semua, untuk kemajuan sekolah kami,” ujarnya. Sementara itu, Jelita Marsanda, salah seorang peserta mengaku merasa senang dengan adanya pelaksanaan job fair. Dimana hal ini menurutnya juga membantu mengurangi angka penangguran di Negeri Seiya Sekata ini.
Sumber: www.riaupos.jawapos.com > SMKN 1 Pangkalankerinci Gelar Job Fair Perdana